@JAMBI, TRIBUN – Berbagai cara dilakukan pelaku usaha dalam mengambangkan usahanya di pasaran.Seperti yang dilakukan Andri Mardianto yang menjual beragam oleh-oleh dan suvenir khas Jambi di Jalan Haji Syamsudin Uban Nomor 9 Thehok, Jambi Selatan.
Selain menjual secara offline,pria ini juga berjualansecar online lewat websitenya sendiri. Website dengan alamat oleholehjambi.com menjadi berkah baginya dalam merauundi rupiah. Karena selain menawarkan makanan khas Jambi, ia juga menjalin kerjasama dengan elaku usaha lainnya untuk memasarkan produk makanan lainnya. Hasilnya diperoleh dari setiap produk UKM.
Saat ditemui Tribun Rabu (11/7), Andri mengungkapkan awalnya ingin mempromosikan makanan khas Jambi dan membantu meningkatkan produk unggulan Jambi, seperti kopi liberica Tungkal yang saat ini mulai dikenal banyak orang. Sebelumnya ia merasa heran, di Jambi tidak memiliki website untuk mempermudah masyarakat membeli makanan khas Jambi. “Awalnya buat oleholehjambi.com karena searcing oleh-oleh di tiap kota, itu ada websitenya, tapi Jambi belum ada yang main waktu itu.” ujarnya.
Hingga tertarik merambah bisnis ini, didukung lagi atas saran temannya yang sudah lama merambah ke dunia internet marketing. Dikatanya di zaman yang serba gadget semua orang mudah mendapatkan informasi. Sehingga berjualan suatu produk melalui online. “Berkaitan dengan istiah e-commerce, online shop dan lain-lain, lalu saya pikir mungkin ini peluang karena pemilik toko oleh-oleh di Jambi belum semua merambah ke internet marketing, kemudian saya ambil bagian.” ujarnya.
Berbagai produk oleh-oleh khas Jambi, seperti pempek, dodol kentang, dodol nanas, semprong khas Seberang. Selain itu aneka keripik dan kerupuk olahan ikan, kletek udang, dan lempok duren. “Kalau jenis kerupuk harga Rp 10 sampai Rp20 ribu, dodol Rp 7 samapi Rp15 ribu, dan kopi Rp15 sampai Rp80 ribu, jika sekitar kota belanja diatas Rp200 ribu, bebas biaya Ongkir.” jelasnya.
Seterusnya ia melakukan kerjasama dengan UKM lainnya. Hingga saat ini sudah 7 UKM yang bergabung di oleh-lehjambi.com. di antaranya UKM Amanah, Dikanza, Sautink, Sulthan Coffee, Tulimario, Koerintji, dan Deniz. :Kita saling support dengan UKM yang bergabung dengan kita.” ujarnya. (edi)